Tapin - Air begtu pentingnya buat kehidupan, karena air merupakan sumber kehidupan untuk manusia, Danramil 1010-02/Tapteng Pelda Sabila melaksanakan Karya Bakti bersama masyarakat di wilayah binaanya, yang berlangsung di Desa Hiung Rt 01 , Jl. Hakim Samad, Kecamatan Tapteng, Kamis (27/10).
Dalam kegiatan tersebut Danramil, Babinsa dan Masyarakat nampak antusias dalam membersihkan aliran sungai yang kotor oleh onggokan sampah.
"Semua dilakukan agar saat hujan tiba nanti, aliran sungai bisa lancar kembali, selain bermanfaat untuk melancarkan arus sungai, melalui kegiatan ini, masyarakat diharapkan bisa berperan aktif dalam menjaga lingkungan agar senantiasa terpelihara, " ujar Peltu Sabila.
Dalam kesempatan tersebut Danramil 1010-02/Tapteng Peltu Sabila menghimbau dan mengajak masyarakat menjaga kebersihan lingkungan, minimal tidak membuang sampah di sekitar sungai maupun saluran irigasi yang dapat menggangu kelancaran aliran air.
Danramil juga menambahkan melalui gotong-royong pembersihan aliran sungai sangatlah penting bagi warga Desa Hiung agar sungai tidak tersumbat oleh sampah dan rerumputan yang tumbuh di seputaran pinggiran sungai.
Baca juga:
Amsakar: Selamatkan Bumi dari Sampah
|
Agar semuanya tidak hanya terlihat indah, namun tentu saja akan menyehatkan lingkungan, " pungkas Danramil.(Pd1010).